Jakarta - Ketua Aliansi Serikat Buruh Indonesia (KASBI) Nining Elitos menginformasikan, pada 18 April 2021 telah terselenggara Kongres Rakyat. Menurutnya selain gerakan buruh; para petani, mahasiswa, pelajar, perempuan dan kaum miskin perkotaan juga menghadiri kongres rakyat ini.
Adapun hasil keputusan dari kongres rakyat adalah akan menggelar aksi 21 April 2022 di Gedung DPR RI Jakarta dengan menyuarakan beberapa tuntutan yang berkaitan dengan ketimpangan ekonomi dan kebijakan aturan hukum yang merugikan rakyat.
"Aksi massa akan dilaksanakan pada Kamis, 21 April 2022 pukul 10.00 – 17.00 WIB di DPR RI," kata Nining dalam keterangan tertulis dikutip Opsi, Kamis ini.
Baca juga: Kepung Istana Negara dan Gedung DPR, Ini 7 Tuntutan Mahasiswa
Nining menekankan, isu yang bakal mereka teriakkan pada Kamis ini adalah “Rezim Jokowi-Ma’ruf Amin Gagal Menyejahterakan Rakyat”.
Sedikitnya terdapat 10 tuntutan yang akan mereka suarakan:
1. Hentikan pembahasan UU Cipta Kerja inkonstitusional dan hentikan upaya revisi UU Pembentukan Peraturan Perundang-undangan.
2. Hentikan kriminalisasi terhadap Gerakan Rakyat dan tuntaskan pelanggaran HAM.
3. Turunkan harga (BBM, Minyak Goreng, PDAM, Listrik, Pupuk, PPN, dan Tol).
4. Tangkap, adili, penjarakan, dan miskinkan seluruh koruptor.
5. Redistribusi kekayaan nasional (berikan jaminan sosial atas pendidikan, kesehatan, rumah, fasilitas publik, dan makan gratis untuk masyarakat).
6. Sahkan UU PRT dan berikan perlindungan bagi buruh migran.
7. Wujudkan reforma agraria sejati dan hentikan perampasan sumber-sumber agraria
8. Tolak penundaan Pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden.
9. Berikan akses partisipasi publik seluas-luasnya dalam rencana Revisi UU SISDIKNAS.
10. Tolak Revisi UU No 21 Tahun 2000 Tentang Serikat Pekerja.
Baca juga: Aksi 21 April, Polisi Minta Mahasiswa Taati Aturan dan Tidak Anarkis
Sementara, Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) juga bakal menggelar demonstrasi di wilayah Jakarta pada Kamis, 21 April 2022. Ketua BEM UI Bayu Satria mengatakan, setidaknya terdapat 7 tuntutan mahasiswa terhadap Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
1. Tindak tegas para penjahat konstitusi dan tolak wacana perpanjangan masa jabatan presiden
2. Turunkan harga kebutuhan pokok dan atasi ketimpangan ekonomi
3. Menindaktegas segala tindakan represif terhadap masyrakat sipil dengan mekanisme yang ketat dan tidak diskriminatif
4. Wujudkan pendidikan ilmiah, gratis, dan demokratis
5. Sahkan RUU pro rakyat, tolak RUU pro oligarki
6. Wujudkan reforma agraria sejati
7. Tuntaskan seluruh pelanggaran HAM
Bayu menginformasikan, ada dua titik pusat demonstrasi Kamis ini, yakni di sekitar Istana Negara dan depan Gedung DPR. Menurutnya tidak hanya elemen mahasiswa yang bakal turun ke jalan.
"Yakni DPR dan Istana Negara. Elemen mahasiswa dan buruh yang akan bergabung dalam aksi besok," ucap Bayu.
Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan merespons adanya demo mahasiswa pada Kamis, 21 April 2022. Pihaknya mengimbau mahasiswa yang mengikuti aksi untuk menaati aturan dan tidak bertindak anarkis. []