Hiburan Kamis, 22 Januari 2026 | 20:01

The Chasmala Rilis Single Baru Bertajuk Cinta Tapi Terluka

Lihat Foto The Chasmala Rilis Single Baru Bertajuk Cinta Tapi Terluka Grup band The Chasmala. (Foto: Istimewa)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Grup band pop, The Chasmala kembali menambah deretan karya musik mereka dengan merilis single terbaru berjudul Cinta Tapi Terluka. Lagu ini mengangkat tema yang dekat dengan realitas generasi muda, yakni hubungan percintaan yang tidak sehat atau kerap disebut sebagai toxic relationship.

Melalui liriknya, lagu ini menggambarkan konflik batin dua insan yang saling mencintai namun harus berhadapan dengan luka dan kekecewaan yang tak lagi sejalan.

Single ini diciptakan oleh Irfan Chasmala, sang keyboardist, dengan penyempurnaan lirik dan musik bersama Pieter Anroputra sebagai vokalis serta Denny Chasmala (Denchas) pada gitar. Proses kreatif turut melibatkan Ade Govinda sebagai produser musik, yang membantu mematangkan nuansa dan kekuatan emosi dalam aransemen.

"Semoga ini menjadi pelajaran bahwa dengan luka itu orang bisa menjadi lebih kuat lagi," ucap Irfan Chasmala, dikutip Opsi pada Kamis, 22 Januari 2026.

Terinspirasi dari kisah nyata sahabat Irfan, Cinta Tapi Terluka menghadirkan emosi yang terasa dekat dan relevan bagi banyak pendengar. Irfan mengerjakan lagu ini dalam waktu tiga hari, mulai dari penciptaan nada hingga lirik dasar, sebelum mengajak Pieter membuat demo dan menyerahkannya kepada Ade Govinda. Respons positif langsung diberikan, menandakan kekuatan emosional lagu ini.

Karya ini menjadi spesial bagi The Chasmala karena Pieter tidak hanya berperan sebagai vokalis, tetapi juga tampil sebagai drummer. Formasi band semakin lengkap dengan kehadiran Rishanda Singgih sebagai bassist, Dika Chasmala pada string, serta Meltho Pasto sebagai vocal director.

Ade Govinda menilai lagu ini memiliki nuansa ritme unik dengan sentuhan vintage ala musik era 60-an dan 70-an, yang berhasil diadaptasi Pieter dengan baik.

Para personel The Chasmala menyampaikan harapan besar terhadap perilisan single ini. Denchas berharap pendengar menyukai lagu tersebut dan memberikan dukungan melalui jumlah streams yang baik, serta kesempatan untuk membawakannya di panggung. Pieter menambahkan harapan agar lagu ini menjadi berkah bagi perjalanan The Chasmala.

"Lagu ini ditujukan bagi yang pernah terluka oleh kekerasan, kekecewaan, manipulasi dan lain-lain dalam perjalanan hidup. Jangan pernah takut terluka, karena luka bisa membuat kita bangkit, lebih kuat dan lebih siap menghadapi ujian hidup," tutur Irfan.

Baca juga: Diproduseri Rian D`Masiv, Judika Rilis Single Terpikat Pada Cinta

Baca juga: Duo Jazz Arumtala Rilis Single Baru, Salam Sehat

Single Cinta Tapi Terluka milik The Chasmala resmi dirilis pada 21 Januari 2026 dan dapat dinikmati di seluruh platform musik digital. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya