News Selasa, 14 Maret 2023 | 13:03

Di Labuan Bajo, Jokowi: Tengok Kanan Tengok Kiri Semuanya Indah

Lihat Foto Di Labuan Bajo, Jokowi: Tengok Kanan Tengok Kiri Semuanya Indah Jokowi saat akan meresmikan penataan kawasan Pura Agung Besakih di Kabupaten Karangasem, Bali, Senin, 13 Maret 2023. (Foto: Ist)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42 dilaksanakan di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Terkait kesiapan fasilitas event tersebut, Jokowi pun melakukan peninjauan pada Selasa, 14 Maret 2023.

Jokowi di sana melihat beberapa venue dan menurutnya sudah siap semuanya, tinggal sentuhan sedikit-sedikit.

BACA JUGA: Pengolahan Sampah di Bali, Jokowi: Pertama Saya Lihat dengan Sistem yang Tidak Ruwet

Penyelenggaraan KTT ASEAN di Labuan Bajo juga sekaligus bertujuan untuk mempromosikan kawasan destinasi pariwisata super prioritas (DPSP) ini.

“Kita ingin mempromosikan juga Labuan Bajo sebagai destinasi super prioritas, di Golo Mori ini bagus, kita lihat di yang Labuan Bajo juga bagus. Saya kira ya semuanya ditengok kanan, tengok kiri, semuanya bagus dan indah ya,” katanya ditemani Iriana.

Jokowi juga memastikan kehadiran semua pemimpin negara ASEAN  dalam KTT. “Semua anggota ASEAN hadir,” tandasnya.[]

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya