Tokyo - Pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan alias The Daddies turun di final Kejuaraan Dunia BWF 2022 Tokyo, Jepang pada Minggu, 28 Agustus 2022 sore.
Lawannya adalah Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia. Duel final bakal berlangsung sengit. Kedua pasangan merupakan unggulan turnamen berlevel Grade 1 ini.
The Daddies melaju ke final setelah melewati sejumlah rintangan dengan mengalahkan Lucas Corve/Ronan Labar dari Prancis pada babak 32 besar.
Menekuk unggulan 12 dari Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, menyingkirkan wakil India MR Arjun/Dhruv Kapila di babak perempat final.
Menang atas kompatriot, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak semifinal hingga memastikan tiket final.
Ini merupakan final ketiga pasangan gaek ini selama 2022. Sebelumnya menjadi finalis di Malaysia Masters 2022 dan All England 2022.
Baca juga:
Fajri dan The Daddies ke Perempat Final Kejuaraan Dunia 2022
Pemilik ranking 3 dunia berdasarkan pemeringkatan Badminton World Federation (BWF) dan merupakan unggulan 3 turnamen ini.
Lawannya, Aaron/Soh Wooi Yik merupakan unggulan 6, di babak 32 besar mengalahkan wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Di babak 16 besar menyingkirkan rekan senegaranya yang merupakan unggulan 11, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, di perempat final menundukkan unggulan 10 dari Korea, Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae.
Baca juga:
The Minions Tumbang di Babak 16 Besar Kejuaraan Dunia 2022
Di semifinal mengalahkan ganda kuat India yang merupakan unggulan 7, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, dan memastikan tiket final untuk ganda putra.
Pasangan Aaron/Soh merupakan ranking 6 dunia berdasarkan pemeringkatan dari BWF. Prestasi terbaik tahun ini menjadi finalis Kejuaraan Asia 2022.
Rekor pertemuan The Daddies dengan Aaron/Soh, 7 berbanding 3. The Daddies sudah mengantongi kemenangan sebanyak tujuh kali, sisanya dimenangkan Aaron/Soh.
Pertemuan terakhir kedua pasangan, yakni di Malaysia Open pada 1 Juli 2022, Aaron/Soh menang atas Ahsan/Hendra di babak perempat final dengan skor, 21-13, 22-20, dan 21-19.
Pasangan Aaron/Soh juga menang atas ganda Indonesia tersebut pada perebutan medali perunggu perorangan Olimpiade Tokyo 2020 yang berlangsung 31 Juli 2021.
Ahsan/Hendra menang atas pasangan Malaysia tersebut dalam Olimpiade Tokyo 2022 untuk nomor beregu.
Kini keduanya kembali akan bentrok di final Kejuaraan Dunia BWF 2022 Tokyo. Akankah Ahsan/Hendra sukses melakukan revans? Atau Aaron/Soh kembali menekuk ganda senior tersebut dan naik ke podium tertinggi? Silakan menontonnya nanti sore pukul 12.00 WIB.[]