News Selasa, 10 Mei 2022 | 14:05

Jokowi Paksa Anak Buahnya Rapat Tiap Minggu Bahas Pangan dan Energi

Lihat Foto Jokowi Paksa Anak Buahnya Rapat Tiap Minggu Bahas Pangan dan Energi Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo Subianto. (Foto: Twitter)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Presiden Jokowi tiap minggu rapat terbatas dengan para anak buahnya membahas pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM). Pola ini dinilai berhasil, dan diminta dilakukan hal serupa untuk soal pangan dan energi.

“Saya sudah minta kemarin pada Pak Seskab agar setiap minggu seperti kita lakukan rapat terbatas mengenai PPKM ini juga sama urusan pangan, urusan energi harus juga dilakukan mingguan," kata suami dari Iriana ini, dalam arahan Sidang Kabinet Paripurna, Jakarta, Senin, 9 Mei 2022. 

Karena menurut Jokowi, betapa pentingnya pengelolaan dua hal ini bagi stabilitas, stabilitas ekonomi, utamanya stabilitas harga dan barang-barang pokok rakyat.

Soal ini menjadi arahan ketiga dari lima yang ditekankan Kepala Negara di hadapan para pembantunya. 

Baca juga:

Rp 70,37 Triliun Duit Negara Habis Buat Selamatkan Rakyat dari Covid, Cek Rinciannya

Arahan pertama, terkait penanganan pandemi Covid-19, dia memastikan bahwa PPKM masih terus diterapkan meskipun kasus aktif harian Covid-19 sudah menurun.

Arahan kedua terkait manajemen arus mudik dan arus balik Lebaran, Presiden Jokowi acungi jempol kepada seluruh jajaran Kementerian, Polri, dan TNI. 

Arus mudik dan arus balik berjalan dengan lancar.

Arahan ketiga soal kewaspadaan terhadap gejolak ekonomi global akibat perang Ukraina dan kebijakan moneter Amerika Serikat.

Jokowi meminta pengelolaan ekonomi makro dan mikro diikuti secara detail, utamanya yang berkaitan dengan pangan dan energi. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya