Hukum Selasa, 05 Juli 2022 | 12:07

Mengaku Dianiaya, Kades di Mamuju Tengah Laporkan Camat ke Polisi

Lihat Foto Mengaku Dianiaya, Kades di Mamuju Tengah Laporkan Camat ke Polisi Camat aniaya Kades di Mamuju Tengah, sulawesi Barat. (Foto: Ilustrasi)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mateng - Mengaku dianiaya, Kepala Desa (Kades) Bambamanurung, Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), Sulawesi Barat (Sulbar), Nanang Wahidin, laporkan Camat Topoyo ke polisi.

Nanang mengungkapkan, dirinya akan memilih damai jika dihadiri oleh Sekda dan Ketua DPRD Mateng, karena perlakuan Camat yang tak beretika.

"Jadi untuk saat ini, masih berlanjut proses hukum, saya juga sudah laporkan tadi ke Polres," kata Nanang.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Mateng, Iptu Fredy mengungkapkan, pihaknya sudah menerima laporan Kades Bambamanurung.

"Iya, betul. Sudah ada laporannya," kata Fredy, saat dikonfirmasi Opsi.id, Selasa, 5 Juli 2022.

Kata dia, saat ini pihaknya sudah melakukan proses penyelidikan terhadap kasus tersebut.

"Saksi sudah kami periksa. Setelah itu baru kami panggil terlapor," katanya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya