Daerah Jum'at, 26 November 2021 | 12:11

Menteri PPPA Buka KONAS GMKI di Sumba Timur

Lihat Foto Menteri PPPA Buka KONAS GMKI di Sumba Timur Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia melaksanakan Konsultasi Nasional Perempuan di Wai
Editor: Eno Dimedjo Reporter: , Victor Jo

Jakarta - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga, membuka kegiatan Konsultasi Nasional yang digelar Pengurus Pusat Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) di Waingapu, Sumba Timur, pada 25-28 November 2021.

Dalam sambutannya, Bintang Puspayoga mengatakan bahwa perempuan dan anak adalah sumber daya manusia yang penting bagi Indonesia. Bahkan, kelompok perempuan merupakan ujung tombak yang mampu diandalkan dalam kondisi krisis. 

"Perempuan dan anak adalah sumber daya manusia yang sangat penting bagi bangsa, kerena kalau kita melihat dari jumlah populasi buat perempuan mengisi setengah populasi Indonesia, sedangkan anak miskin sepertiga dari populasi Indonesia perempuan memiliki ketekunan dan ketelitian yang membuat dirinya sangat di butuhkan meniti karir di dunia profesional dan perempuan memiliki ketangguhan dan kesabaran yang mendorong kesuksesan dalam berwirausaha," ujar Bintang Puspayoga, dikutip Opsi pada Jumat, 26 November 2021.

"Demikian juga ketika kita melihat perempuan dalam kehidupan bermasyarakat perempuan dengan sensitifitas sosialnya yang kini menjadi ujung tombak yang bisa di andalkan dalam kondisi krisis, jika di dalam keluarga pun kita melihat keluarga yang merupakan inti terkecil dari pada masyarakat ada perempuan sebagai manajer keluarga. Nah potensi-potensi inilah yang mereka sayangkan belum bisa terjadi secara maksimal," kata dia. 

Dalam kesempatan yang sama, Bintang Puspayoga juga mengapresiasi kegiatan GMKI dan mengharapkan adanya rekomendasi dari hasil Konsultasi Nasional GMKI Tahun 2021. Hal itu nantinya dapat dijadikan acuan untuk mewujudkan tema besar dalam kegiatan tersebut.

"Kami dari Kementrian mengapresiasi kepada GMKI dan Tentu kami harapkan kepada Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia," tutur dia.

"Ini hari yang cukup panjang 25-28 melakukan dialog-dialog tentunya kami tunggu rekomendasinya yang nantinya kita jadikan acuan bersama untuk wujudkan apa yang menjadi Tema kegiatan kali ini yaitu perempuan bermartabat inspirasi masa depan," ujar Bintang Puspayoga.

Kegiatan KONAS GMKI diselenggarakan dengan peserta 160 orang dari perwakilan 53 cabang GMKI Se-Indonesia serta 500 orang tamu undangan lainnya.

Selain dibuka oleh Menteri PPPA Bintang Puspayoga, acara ini juga dihadiri oleh Ketua Umum Pengurus Pusat GMKI Jefri Edi Irawan Gultom, Ketua DPRD NTT Ir. Emilia Julia Nomleni, Bupati Sumba Timur Khristofel Praing, dan Kapolda NTT.

Hadir pula dalam acara itu Ketua DPRD Kab. Sumba Timur Ali Oemar Fadaq, Ketua Umum Panitia Konas Perempuan GMKI Ibu Melyati Simanjuntak dan perwakilan Pemerintah daerah Se Sumba beserta Lembaga, komunitas pemerhati perempuan se sumba dirangkai dengan deklarasi Menuju Kabupaten Sumba Timur layak Anak. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya