News Senin, 07 November 2022 | 12:11

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati Juara Ganda Campuran Hylo Open 2022

Lihat Foto Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati Juara Ganda Campuran Hylo Open 2022 Lisa Ayu Kusumawati dan Rehan Naufal Kusharjanto. (Foto: Twitter)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Kejuaraan bulu tangkis di Jerman bertajuk Hylo Open 2022 berbuah manis untuk tim Indonesia. Dua wakil menjadi kampiun, yakni tunggal putra dan ganda campuran.

Dalam laga final yang dimainkan sejak Minggu, 6 November 2022 malam hingga Senin, 7 November 2022 dini hari, lima sektor dipertandingkan.

Tunggal putri terjadi All China Final, ganda putra terjadi All Taiwan Final dan ganda putri All Thailand Final.

Untuk tunggal putra, pemain Indonesia Anthony Sinisuka Ginting tampil sebagai juara BWF Super 300 tersebut, setelah mengalahkan pemain Taiwan Chou Tien Chen.

Bertanding dalam tiga gim di Saarlandhalle Saarbrücken, Jerman, Ginting kalah di gim pertama, 18-21.

Baca juga:

Kalahkan Chou Tien Chen di Final, Anthony Sinisuka Ginting Juara Hylo Open 2022

Gim kedua Ginting bangkit dengan meraih kemenangan 21-11. Gim ketiga Ginting juga menang 24-22. 

Terjadi drama di gim tiga, saat Chou protes kepada wasit yang menyebutnya fault saat bertanding dalam kedudukan 22-22. Protes Chou tak digubris wasit dan sempat membuat pertandingan delay beberapa saat.

Sebelumnya, ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati sukses naik ke podium tertinggi usai menghempaskan wakil China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping dengan skor 21-17 dan 21-15.

Ini menjadi gelar pertama pasangan tersebut selama tahun 2022. Rehan/Lisa punya catatan menarik naik ke podium tertinggi, dengan mengalahkan unggulan 5 di babak perempat final dan mengalahkan unggulan 2 di semifinal. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya