Daerah Selasa, 16 November 2021 | 12:11

Viral 2 Waria Joget di Depan Warga Binjai, Polisi: Bisa Ditingkatkan ke Tahap Penyidikan!

Medan - Pihak kepolisian dari Polres Binjai mengakui tidak pernah mengeluarkan izin keramaian terkait viralnya video dua waria berlenggak-lenggok di atas panggung dengan pakaian terbuka.  Hal terkhususnya, saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19.

"Selama pandemi Covid-19 ini, kepolisian tidak pernah memberikan izin. Karena memang tidak boleh berkerumun kan," ujar Kasubbag Humas Polres Binjai, Iptu Siswanto Ginting dikutip Selasa, 16 November 2021.

Dia pun mengakui pihaknya tengah mendalami perihal video viral dua waria berbusana terbuka bernyanyi dan berjoget di antara kerumunan warga Binjai.

"Sedang kita dalami. Nantinya ini bisa ditingkatkan ke tahap penyidikan apabila terdapat pelanggaran," katanya.

Sebelumnya, sebuah tayangan video yang memperlihatkan dua waria memakai pakaian terbuka berjoget dan menyanyi, viral di media sosial.

Hal mengherankannya adalah, dua waria itu berjoget di atas panggung dengan disaksikan oleh kerumunan warga di tengah masa pandemi Covid-19.

Dalam video itu, terlihat dua waria itu memakai rok pendek berwarna merah, sambil menyanyi dan menari mengelilingi panggung, disaksikan ratusan pasang mata.

Peristiwa itu terjadi saat pembukaan Binjai Milenial Market di Kota Binjai, Sumatera Utara (Sumut) pada Sabtu malam, 13 November 2021.

Dilihat pada Selasa 16 November 2021, dalam foto dan video yang tersebar di media sosial, sejumlah warga terlihat mengabadikan aksi dua waria tersebut.

Parahnya, warga yang berkerumun menyaksikan penampilan waria itu, tampak telah mengabaikan protokol kesehatan (prokes) di masa pandemi Covid-19.

Terbukti warga berkerumun dan jarak fisik (physical distancing) sudah tidak terjaga. Bahkan sebagian warga juga ada yang tak mengenakan masker dan ada juga yang memakai maskernya di dagu sehingga berpotensi menjadi klaster baru penyebaran Covid-19. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya