Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sopir Presiden Jokowi ketika menaiki mobil golf untuk melihat kesiapan sirkuit Formula E di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Senin, 25 April 2022.
Sirkuit disebut sudah siap untuk digunakan dalam ajang balap mobil listrik pada Juni 2022 mendatang.
Tiba sekitar pukul 15.10 WIB, Jokowi disambut Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto, dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran.
Jokowi langsung berkeliling meninjau proyek pembangunan sirkuit dengan menaiki mobil golf. Presiden tampak sesekali berhenti untuk melihat langsung sirkuit yang telah selesai diaspal tersebut.
“Ya, saya ini ingin melihat persiapan Formula E seperti apa dan di lapangan seperti saya lihat saya kira untuk trek balapannya sudah siap,” ujar Jokowi.
Presiden pun berharap proyek pembangunan sirkuit tersebut dapat berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
Baca juga:
Sirkuit Formula E Dikerjakan 54 Hari, Sehari Digeber 24 Jam Kerja
“Kemudian mungkin yang juga dikejar paddock dan untuk grand stand-nya, masih ada waktu untuk nanti habis Lebaran dan kita harapkan nanti di awal Juni kita bisa melihat balapannya,” ungkapnya.
Anies Baswedan menyatakan bahwa pembangunan lintasan balapan Formula E sudah selesai 100 persen.
Proyek tinggal menyelesaikan pembangunan sarana dan prasarana pendukung kegiatan Formula E.
“Sekarang yang sedang dalam proses pembangunan adalah, seperti kata Pak Presiden, paddock, grand stand, kemudian juga pagar. Nanti di atas beton-beton ini akan ada pagar yang itu untuk pelindung.
Nah, itu semua yang nanti akan dikerjakan, sama persiapan untuk fasilitas bagi tamu-tamu yang menggunakan holding di sebelahnya. Tapi secara umum treknya sudah 100 persen selesai,” ucap Anies.[]