Jakarta - Ketua DPP PKS Bidang Kesejahteraan Sosial Netty Prasetiyani Aher turut prihatin dan berbelasungkawa dengan musibah gempa yang melanda Cianjur, Jawa Barat.
Netty meminta agar pemerintah segera memetakan kebutuhan serta kerusakan yang dialami oleh para korban gempa tersebut.
"Pemerintah harus punya data akurat terkait korban gempa Cianjur, baik data kebutuhan pangan, obat-obatan serta kebutuhan khas untuk perempuan dan anak-anak. Data kerusakan dan kerugian harta benda akibat gempa juga harus akurat," kata Netty seperti mengutip catatannya, Rabu, 23 November 2022.
Dia menegaskan, data yang akurat akan memudahkan penyaluran bantuan termasuk bantuan gotong royong dari masyarakat.
"Gunakan data akurat dan koordinasi berbagai pihak dalam penyaluran bantuan. Jangan sampai ada orang yang semestinya mendapatkan bantuan justru tidak tersentuh, sementara ada orang yang menerima bantuan berkali-kali," ujarnya.
Anggota Komisi IX DPR RI ini juga meminta agar korban gempa yang mengalami luka mendapat perawatan yang baik.
"Berikan perawatan maksimal secara gratis, jangan sampai di lapangan ditemukan keluhan soal korban gempa yang nasibnya terlunta-lunta," tuturnya.
Sebagai aksi nyata, PKS telah menyerukan kadernya menggalang bantuan untuk korban gempa dan penyalurannya dilakukan berkoordinasi dengan DPD PKS Cianjur.
Baca juga: Pemprov DKI Kirim Paket Bantuan Rp 2,1 Miliar dan Ratusan Personel ke Cianjur
Baca juga: Presiden Jokowi ke Cianjur Ditemani Jenderal Dudung Abdurachman
"Sudah otomatis struktur PKS bergerak menggalang dana dan bantuan serta menyalurkannya melalui struktur PKS dan elemen lainnya di Cianjur," ucap Netty.[]