Jakarta - Pasangan Alfian Fajar/Muhammad Rian Ardianto merebut juara ganda putra All England 2023.
Fajar/Rian mengalahkan seniornya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di final yang berlangsung Minggu, 19 Maret 2023 malam WIB di Arena Birmingham, Inggris.
Gim pertama Fajar/Alfian menang 21-17 dan gim kedua menang 21-14.
Saat gim kedua berlangsung dengan skor 20-14, terjadi insiden. Ahsan yang mencoba mengembalikan bola pukulan Fajar salah mengantisipasi.
Ahan kemudian terjatuh di pinggir lapangan. Petugas medis turnamen turun dan mencoba melakukan perawatan singkat.
Ahsan kesulitan berdiri. Namun dia memaksa untuk tetap masuk ke tengah lapangan dipandu Hendra.
Mereka meneruskan gim dua, dimana Fajar/Rian sudah unggul 20-14. Ahsan menerima serve yang dilakukan Rian, dan kuk sengaja tak dia kembalikan, sehingga skor 21-14.
Ahsan tertatih dan dipandu Hendra menyalami Fajar/Rian dan wasit pertandingan sambil tertatih dan meringis menahan sakit di kaki kanannya.
BACA JUGA: All England 2023, Ini Besaran Uang yang Diterima Para Juara
Fajar/Rian akhirnya menjadi kampiun All England 2023, sementara Ahsan/Hendra menjadi runner up, posisi yang sama mereka raih ketika All England 2022 saat dikalahkan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas.
Indonesia meraih satu gelar dari turnamen ini. Sementara itu China meraih dua gelar, yakni dari tunggal putra dan ganda campuran.
Tunggal putra mempertemukan dua pemain China di partai final, yakni Li Shi Feng dan Shi Yu Qi.
BACA JUGA: All England 2023: Tiga Unggulan Tunggal Putra Tak Sampai ke Semifinal
Ganda campuran diraih oleh Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang mengalahkan wakil Korea, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.
Korea meraih dua gelar, dari tunggal putri melalui An Se-young yang mengalahkan pemain China, Chen Yu Fei.
Satu lagi gelar diraih Korea melalui ganda putri, Kim So Yeong/Kong Hee Yong yang mengalahkan rekan senegaranya, Baek Ha Na/Lee So Hee.
Selengkapnya:
China meraih dua gelar dari ganda campuran dan tunggal putra.
Korea meraih dua gelar dari ganda putri dan tunggal putri.
Indonesia meraih satu gelar dari ganda putra.[]