News Kamis, 24 Februari 2022 | 12:02

Galaxy S22 Ultra 5G Jadi Cara Pintar Siasati Kerja Maksimal di Era Hybrid

Lihat Foto Galaxy S22 Ultra 5G Jadi Cara Pintar Siasati Kerja Maksimal di Era Hybrid Samsung Galaxy S22 Ultra 5G. (Foto: dok. Samsung)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Smartphone anyar Galaxy S22 Ultra 5G menghadirkan dobrakan baru dengan S Pen yang tertanam langsung pada seri S. Hal ini, menjadikan unit yang diluncurkan pada 9 Februari lalu itu sebagai productivity tools tercanggih untuk bekerja di era hybrid (hibrida).

Didukung prosesor 4nm pertama serta chipset Snapdragon 8 Gen 1, smartphone Galaxy S22 Ultra 5G pun benar-benar menjadi daily driver sempurna untuk meningkatkan pengalaman bekerja di mana saja.

Head of Product Marketing Samsung Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia, Selvia Gofar dalam keterangan tertulisnya mengatakan, konsep bekerja hibrida sudah menjadi normal baru yang diadopsi masyarakat.

Cara ini membuka berbagai kemungkinan baru bagi para life maximizers untuk menyeimbangkan kesehariannya dalam bekerja, berkarya, dan berkespresi di mana pun.

Mengutip Harvard Business Review, bekerja secara hibrida dari mana saja kerap dianggap menyenangkan karena keleluasaan yang dimiliki.

 Samsung Galaxy S22 Ultra 5G. (Foto: dok. Samsung)

Faktanya, bekerja tanpa tatap muka justru lebih melelahkan karena banyaknya koordinasi yang harus dilakukan, dari mencocokkan jadwal, komunikasi jarak jauh, dan lainnya.

Mempertahankan kolaborasi yang baik antar tim pun dapat menjadi salah satu cara agar bekerja tetap efektif.

Lantaran itu, Samsung kembali dengan berbagai inovasi yang membawa standar baru untuk smartphone flagship, dari Pro Grade Camera, powerful chipset, hingga pembaruan S Pen yang bertujuan untuk mendukung gaya hidup masyarakat di era digital.

"Samsung terus mempelajari kebutuhan konsumen yang semakin terintegrasi dalam memenuhi kehidupan profesional maupun personal," kata Selvia Gofar, dikutip Opsi pada Kamis, 24 Februari 2022.

Baca juga: Smartphone Samsung Galaxy S22 Ultra 5G Resmi Dijual di Indonesia

Baca juga: Fakta, Spek, hingga Harga Smartphone Samsung Galaxy S22 Ultra 5G

"Karena itu, Galaxy S22 Ultra 5G dirancang khusus untuk menjadi daily driver yang menunjang produktivitas pengguna dalam hal apa pun dimana pun khususnya di masa kerja hibrida saat ini dengan menggabungkan kekuatan performa seri Note dan kreativitas superior dari kamera seri S," ujar dia. []
 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya