Jakarta - Perbaikan kondisi lintasan Sirkuit Mandalika menjelang MotoGP 2022, sejauh ini terus dilakukan di lokasi. Direncanakan lintasan siap digunakan 10 hari sebelum 20 Maret 2022.
Hal itu diungkap Sekda Provinsi Nusa Tenggara Barat Gita Ariadi saat menjawab pertanyaan wartawan dalam konferensi pers Penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2022, Selasa, 1 Maret 2022.
"Terkait dengan rekomendasi federasi international motor (FIM) tentang perbaikan lintasan dengan kondisi terakhir pramusim kemarin, alhamdulillah Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) sudah bersepakat dengan Dorna dengan jadwal-jadwal yang sudah ditentukan H -10 sebelum penyelenggaraan sudah finish," kata Gita melalui Zoom dan YouTube.
Baca juga: Target Penonton di MotoGP Mandalika 60 Ribu, Tiket Terjual Baru 21 Ribuan
Dia mengatakan, di dalam lintasan sirkuit saat ini sedang proses perbaikan-perbaikan sebagaimana yang disepakati FIM, ITDC dan Dorna.
"Kebetulan PT PP selaku pelaksana juga sudah akselerasi di lapangan. Sehingga untuk kegiatan perbaikan lintasan ini, relatif tidak ada masalah dan sudah menjadi kesepakatan antara Dorna, FIM dan ITDC," terangnya.
Kemudian soal pergerakan masyarakat agar tidak terjadi penumpukan pada saat hari pelaksanaan event motogp, dia menyebut sekarang Kepala Dinas Perhubungan NTB dengan Dirlantas Polda NTB dan sebagainya sedang melakukan gladi kotor. Itu dilakukan untuk melihat bagaimana simulasi mengantisipasi jumlah 60 ribuan penonton. []