Deli Serdang - Hingga kini Polresta Deli Serdang, Sumatra Utara, masih mendalami kasus ditemukannya seorang ibu rumah tangga (IRT) dan dua anak kembarnya tewas di dalam kamar rumahnya.
Ketiganya ditemukan tewas pada Rabu, 6 April 2022 sore, dalam kamar rumah di Kelurahan Lubuk Pakam III, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang.
Kepala Polresta Deli Serdang Kombes Irsan Sinuhaji mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan dan visum terhadap ketiga korban yang ditemukan tewas dengan mulut berbuih.
Baca juga:
Depresi Suami Kawin Lagi, IRT di Deli Serdang Bunuh Dua Anak Kembarnya
"Dugaan sementara, para korban tewas bunuh diri, dari mulut mereka ditemukan buih. Begitupun, kami selidiki lebih dalam penyebab pasti kematiannya," kata Irsan, Kamis, 7 April 2022.
Baca juga:
Kronologis IRT dan Dua Anak Kembarnya Ditemukan Tewas di Deli Serdang
Menurutnya, hingga kini pihaknya masih menunggu hasil visum dari Rumah Sakit Bhayangkara Medan.
"Kami masih menunggu karena hasil visum belum keluar," ujarnya.
Baca juga:
Usai Racuni Dua Anak Kembarnya, IRT di Deli Serdang Bunuh Diri
Dua bocah kembar berusia lima tahun ditemukan tewas dalam kondisi mulut berbuih di dalam kamar rumahnya. Dua bocah laki-laki malang itu berinisial SaLP dan SiLp.
Diduga kedua bocah tersebut tewas usai diberi minum racun oleh ibunya berinisial RDSS (38).
Usai membunuh dua anaknya itu, IRT tersebut juga diduga bunuh diri dengan meminum racun.
Itu diketahui setelah RDSS ditemukan tak bernyawa dengan mulut berbuih, tergeletak di atas lantai kamar persis di samping kedua jasad anaknya. []