Jakarta - Calon presiden (Capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto dinilai akan unggul pada debat capres ketiga yang akan digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), di Istora Senayan, Minggu, 7 Januari 2024 mendatang.
Demikian disampaikan Ketua Umum Perjuangan Rakyat Nusantara (Pernusa), KP Norman Hadinegoro kepada Opsi.ID, pada Kamis, 4 Januari 2024.
Norman mengatakan, Prabowo itu sangat menguasai tema debat terkait Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik, dan Politik Luar Negeri.
Dalam hal ini, lanjutnya, Prabowo lebih unggul ketimbang capres nomor urut 1 Anies Baswedan dan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo.
"Capres Gemoy akan menjadi primadona. Bagi Prabowo, isu pertahanan akan dijawab sangat mudah. Pertama beliau Menteri Pertahanan, kedua jiwa raganya merah putih dan pengalaman militer, hubungan luar negeri sangat baik dibandingkan paslon 1 dan 3," kata Norman.
Ia menjelaskan, program pertahanan yang menjadi prioritas Prabowo ialah ketahanan pangan, kesehatan, ketahanan berkompetisi antar negara, dan kedaulatan rakyat menuju Indonesia Emas 2045.
Ketua Umum Perjuangan Rakyat Nusantara (Pernusa), KP Norman Hadinegoro. (Foto: Istimewa)
"Kualitas SDM ditingkatkan sumber kekayaan alam Indonesia akan dikelola untuk kesejahteraan rakyat dan program hilirisasi harus terwujud," katanya.
Lebih lanjut, dia menyebut bahwa Anies dan Ganjar berpotensi memberikan pernyataan atau pertanyaan yang menyerang pasangan cawapres Gibran Rakabuming Raka tersebut.
Kendati begitu, sambungnya, serangan-serangan itu tidak berarti bagi Prabowo Subianto.
"Lawan Prabowo pasti akan menyerang mungkin tentang pembelian pesawat dan mereka semakin menyerang semakin terpuruk," ujarnya.
Norman berpandangan bahwa penampilan Menteri Pertahanan itu tidak bisa diragukan lagi. Hal itu, lanjutnya, menjadikan pasangan Prabowo dan Gibran menjadi idola banyak masyarakat.
"Penampilan Prabowo tidak diragukan lagi, bahkan Prabowo dan Gibran menjadi idola rakyat Indonesia. Itu sudah dibuktikan hasil survei yang menunjukkan bahwa posisi pasangan ini tertinggi di antara pasangan 1 dan pasangan 3," tuturnya.
Dia menyebut, meski kerap mendapat serangan, Prabowo tidak akan melakukan serangan balik.
"Tipe Prabowo tidak pernah menyerang lawan dan sportif," tukasnya.
Kata dia, Relawan Jokowi tegak lurus akan membantu mensosialisasikan program kerakyatan pasangan Prabowo-Gibran.
"Relawan Jokowi tegak lurus bersatu, bahu-membahu, dan gotong-royong mensosialisasikan program kerakyatan pasangan Prabowo-Gibran. Bagi kami, satu putaran lebih baik dan irit biaya serta rakyat tidak terkotak-kotak," ucap Norman.[]