Jakarta - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia atau PSI Kaesang Pangarep menyampaikan permohonan maaf secara langsung kepada Puan Maharani terkait kader PSI yang mencela PDIP.
Diungkapkan Kaesang dalam pernyataan bersama Puan selepas melakukan pertemuan di Kawasan Menteng, Jakarta pada Kamis, 5 Oktober 2023.
"Saya juga tadi sempat meminta maaf untuk teman-teman PSI yang dulunya apa namanya, bisa dibilang mencela ataupun merendahkan PDIP. PSI minta maaf kepada Mbak Puan secara langsung dan teman-teman PDIP yang lainnya," kata Kaesang.
Kaesang kemudian mengingatkan agar pesta demokrasi harus dijalankan secara bergembira, santun dan santuy.
"Makanya balik lagi untuk teman-teman semua, media ini juga jangan malah memecah-belah," katanya.
Di awal Puan menyebut, dirinya dengan Kaesang ngobrol dan ngopi santai.
BACA JUGA: Kaesang Cs Luncurkan Program "Ayo Log In PSI"
Disebut Puan, dirinya dan Kaesang sepakat dalam mencermati pemilihan umum yang akan datang, di tahun politik akan sama-sama menjaga situasi kondusif, situasi damai, dan jangan sampai kemudian terjadi friksi atau ketidaknyamanan.
"Sehingga pemilu itu harus fun, damai, pemilu harus gembira. Namanya pesta ya harusnya gembira," tuturnya.
Disebutnya, ini sebenarnya pertemuan formal pertama yang dilakukan secara informal.
"Kita cuman mau makan, makan mie goreng, minum kopi, sambil nyantai antara kakak sama adiknya ini. Biar apapun ini adik saya, walaupun yang satu ketua umum, yang satu ketua DPR tapi memang hubungan kami seperti kakak adik," katanya.
Meski begitu kata Puan, dirinya dengan Kaesang sebagai kakak dan adik tentu saja melakukan pembicaraan serius terkait dengan isu-isu terkini dan politik ke depannya. []