Daerah Kamis, 27 Januari 2022 | 18:01

Menyimpan Sejuta Keindahan, Air Terjun Ponot Asahan Butuh Polesan

Lihat Foto Menyimpan Sejuta Keindahan, Air Terjun Ponot Asahan Butuh Polesan Air Terjun Ponot di Kabupaten Asahan membutuhkan polesan khusus dari pemerintah setempat. (Foto: Opsi/Istimewa)

Asahan - Air Terjun Ponot di Desa Tangga, Kecamatan Aek Songsongan, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, menyimpan sejuta keindahan yang dapat menjadikan lokasi tersebut sebagai destinasi baru wisata.

Air terjun Ponot cukup menarik untuk dikunjungi, menawarkan debit air yang mengalir deras di antara bebatuan dengan ketinggian kurang lebih 110 meter, hawa sejuk, dipadu dengan hijaunya alam dari pepohonan.

Namun, untuk bisa sampai ke lokasi ini, dibutuhkan perjuangan cukup berat, mengingat jalan yang menanjak dan kupak-kapik sepanjang kurang lebih tiga kilometer.

Akses jalan ini tentunya membutuhkan perhatian khusus dari pemerintah setempat.

Dengan potensi yang dimiliki Air Terjun Ponot ini, Pemerintah Kabupaten Asahan pun berencana akan membenahinya agar lebih mudah lagi untuk dikunjungi.

“Kita akan memberikan perhatian khusus terhadap akses jalan menuju Air Terjun Ponot ini, dan penataannya harus benar-benar diperhatikan agar daya tarik wisatawan yang berkunjung ke sini semakin bertambah,” kata Bupati Asahan, Surya usai meninjau lokasi wisata itu bersama Wakilnya Taufik Zainal Abidin, Rabu, 26 Januari 2022.

Dia pun mengingatkan kepada pemerintahan desa dan kecamatan untuk menyiapkan aturan tentang pengelolaan objek wisata itu.

“Pemerintah desa maupun kecamatan agar menyiapkan aturan seperti Perdes yang nantinya akan mengatur tentang pengelolaan objek wisata Ponot ini, termasuk retribusinya agar memiliki kekuatan hukum yang jelas,” tuturnya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya