News Senin, 03 Oktober 2022 | 21:10

Niluh Djelantik Sampaikan Selamat Tinggal kepada Partai NasDem

Lihat Foto Niluh Djelantik Sampaikan Selamat Tinggal kepada Partai NasDem Niluh Djelantik. (Foto: Twitter)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Niluh Djelantik yang dikenal sebagai pengurus DPP Partai NasDem menyampaikan mundur dari partai pimpinan Surya Paloh tersebut.

Terlihat di akun Twitter @niluhdjelantik. "Selamat tinggal NasDem. Pengumuman resmi menyusul," cuitnya, dipetik Opsi pada Senin, 3 Oktober 2022 malam.

Dalam bagian cuitannya, Niluh menuliskan, dirinya konsisten tegak lurus pada perjuangan untuk rakyat bersama rakyat.

"Dengan atau tanpa partai politik. Sikapku tegas. Integritasku jelas. Terima kasih atas support kesayangan yang setia menemaniku. Ketjup Sayang," tulisnya.

Seiring dengan cuitan itu, Niluh juga mengganti foto profilnya. Dia sebelumnya mengenakan kemeja parpol NasDem. 

Baca juga:

Relawan Jokowi Sarankan Surya Paloh Jadi Capres Ketimbang Usung Anies Baswedan

Sebelumnya pada Kongres II NasDem yakni Senin, 11 November 2019 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Niluh masuk sebagai pengurus DPP. 

Niluh Djelantik menduduki jabatan sebagai Ketua DPP Bidang UMKM.

Perempuan Bali dengan nama lengkap Niluh Putu Ary Pertami Djelantik kelahiran 15 Juni 1975 tersebut, dikenal juga sebagai perancang.

Karya-karyanya berupa desain sepatu yang sudah dipatenkan pada tahun 2008 dan banyak digunakan oleh pesohor dunia, antara lain Uma Thurman, Gisele Bundchen, Tara Reid, Julia Roberts, Robyn Gibson, dan Paris Hilton. 

Kuat dugaan, Niluh mundur dari Partai NasDem menyusul pengumuman Surya Paloh, NasDem mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon Presiden atau capres. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya