News Selasa, 02 Agustus 2022 | 20:08

Polisi Lamban Usut Kasus Brigadir J, Mahfud: Kalau Ada yang Disembunyikan Akan Terlihat!

Lihat Foto Polisi Lamban Usut Kasus Brigadir J, Mahfud: Kalau Ada yang Disembunyikan Akan Terlihat! Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD.(Foto:Opsi-Fernandho/Tangkapan layar YouTube Kemenko Polhukam RI)

Jakarta - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud Md menyoroti lambannya Polri mengusut kasus polisi tembak polisi yang mengakibatkan hilangnya nyawa Nopryansah Yosua Hutabarat (Brigadir J) di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo, pada Jumat, 8 Juli 2022 lalu.

Diketahui, sudah hampir sebulan pascapenembakan, polisi belum juga menetapkan tersangka kematian Brigadir J. Bharada E yang ditengarai sebagai aktor penembakan itu, justru dipindahtugaskan ke kesatuan asalnya, Brimob.

Menurut Mahfud, apabila ada hal yang polisi sembunyikan terkait fakta-fakta kasus kematian Brigadir Yosua, maka bakalan terlihat oleh masyarakat.

Baca juga: Jokowi Minta Polisi Jujur soal Kematian Brigadir Yosua

"Kalau ada yang tersembunyi atau disembunyikan nanti akan terlihat," kata dia kepada wartawan di Jakarta, Selasa, 2 Agustus 2022.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun disebut meminta kasus ini dibuka secara jujur-jujurnya oleh penyidik, utamanya tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Mahfud sendiri mengaku tak akan masuk ke substansi masalah.

Brigadir Polisi Nopryansyah Yosua Hutabarat semasa hidpunya. (Foto: Ist)

"Saya tidak akan masuk ke substansinya kecuali satu hal bahwa presiden minta agar ini dibuka dengan sejujur-jujurnya," kata Mahfud Md kepada wartawan, Selasa, 2 Agustus 2022.

Baca jugaFerdy Sambo Dinilai Sudah Terjepit, Hanya Menunggu Nasib

Mantan Hakim MK itu pun mengaku selalu berkoordinasi dengan banyak pihak terkait kasus tersebut.

"Saya koordinasi. Saya tidak akan masuk substansi, karena laporan ke saya itu ya Komnas HAM, ya masyarakat sipil, pengacaranya, LPSK, Kompolnas, semua lapor," tuturnya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya