News Senin, 23 Mei 2022 | 18:05

Pria Misterius Ngaku Bawa Bom Siap Ledakan BRI di Majalengka Berhasil Dilumpuhkkan

Lihat Foto Pria Misterius Ngaku Bawa Bom Siap Ledakan BRI di Majalengka Berhasil Dilumpuhkkan Ilustrasi bom molotov.(Foto:Pixabay)
Editor: Yohanes Charles

Cirebon - Seorang pria tak dikenal membawa bom rakitan di tas pinggangnya di Desa Leuwimunding, Kecamatan Leuwimunding, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Diperoleh informasi, awalnya sekira pukul 14.00 Wib, pria berusia sekitar 45 tahun masuk ke KCP Bank BRI Leuwimunding.

Tanpa basa-basi, pria itu kemudian langsung meminta uang Rp 30 juta kepada salah seorang karyawan teller bank dan mengancam akan meledakkan bom apabila tidak dipenuhi keinginannya.

Namun melihat gelagat tersebut, satpam bank setempat dengan sigap langsung mengamankan pria itu. 

Bahkan petugas keamanan bank tersebut berhasil memborgol pria tersebut di tiang gawang lapangan sepak bola Alun-alun Leuwimunding.

Menurut penuturan salah seorang warga Ani 35 tahun pria bertopi hitam memakai kacamata dia warga Balagedog, Kecamatan Sindangwangi, Kabupaten Majalengka.

”Pria itu saya sering lihat dan suka membawa motor ekstrem hilir mudik di Leuwimunding ini. Terus mempunyai keluarga anak dan istri juga,” tuturnya.

Sampai berita ini diturunkan, pria tersebut masih diborgol di tiang gawang alun-alun Leuwimunding.

Alasannya untuk tindakan lebih lanjut masih harus menunggu tim Densus Antiteror 88. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya