News Minggu, 01 Januari 2023 | 11:01

Sebelum Meninggal Paus Emeritus Benediktus XVI Menulis Sebuah Surat, Ini Isinya

Lihat Foto Sebelum Meninggal Paus Emeritus Benediktus XVI Menulis Sebuah Surat, Ini Isinya Paus Benediktus XVI Wafat. (Foto: Opsi/Ist. (Foto: Opsi/INT)
Editor: Rio Anthony

Vatikan - Paus Emeritus Benediktus XVI meninggal dunia di usia 95 tahun pada Sabtu, 31 Desember 2022.

Sebelum meninggal, Paus Benediktus menulis surat yang berisi pengampunan dan permohonan maaf.

Surat tersebut dipublikasikan oleh Vatikan pada Februari 2022 lalu. Dalam surat itu, Paus Benediktus menyampaikan permohonan maaf kepada korban pelecehan seksual.

Baca jugaKabar Duka: Paus, Benediktus XVI Meninggal Dunia

Ia menulis, "Sekali lagi saya hanya bisa mengungkapkan kepada semua korban pelecehan seksual rasa malu saya yang mendalam, kesedihan saya yang mendalam dan permintaan tulus saya untuk pengampunan."

Dalam surat yang tertanggal 29 Agustus 2006, Paus Benediktus menceritakan hal-hal yang membuatnya bersyukur atas kehidupannya.

Paus Benediktus meminta pengampunan dengan tulus atas semua dosa dan kekurangannya kepada orang yang pernah ia salahkan.

Baca jugaPaus Benediktus Wafat, Menag: Dia Sosok Rendah Hati dan Mau Menjembatani Perbedaan

Sebagai penutup, ia juga meminta disambut Tuhan ke surga terlepas dari segala dosa dan kekurangannya.

Diketahui, Paus Benediktus adalah adalah Paus Emeritus Gereja Katolik Roma. Ia melayani sebagai Paus ke-265 Gereja Katolik Roma sejak 19 April 2005 hingga mengundurkan diri pada 28 Februari 2013 karena sakit yang dideritanya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya