Jakarta - Ayah almarhum Brigadir Yosua Hutabarat (Brigadir J), Samuel Hutabarat datang menghadiri wisuda di Universitas Terbuka (UT), Pamulang, Tangerang Selatan, Selasa hari ini, 23 Agustus 2022.
Samuel datang dari Jambi untuk mewakili anaknya yang semestinya diwisuda hari ini.
Terpantau, Samuel mewakili prosesi wisuda ditemani pengacara keluarga Ramos Hutabarat dan kerabat marga Irma Hutabarat.
Baca juga: Raih IPK 3,28, Cita-cita Brigadir J Menikah Setelah Diwisuda
Sekitar pukul 11.50 WIB Rektor UT Prof Ojat Darojat memberikan ijazah Brigadir J kepada Samuel. Samuel ditemani Irma saat diberikan ijazah.
Terlihat Samuel tak mampu membendung tangis saat menerima ijazah Brigadir J yang sudah meninggal 8 Juli 2022 lalu. Beberapa kali ia mengusap air matanya dengan sapu tangan yang dipegangnya.
Sebelum meninggal, Brigadir J telah mendaftar wisuda yang diselenggarakan pada Selasa kemarin.
Brigadir Yosua mendapatkan predikat sangat memuaskan, yakni memperoleh indeks prestasi kumulatif (IPK) mencapai 3,28.
Ketua Komunitas Civil Society Indonesia Irma Hutabarat mengatakan mendiang Brigadir J sebetulnya akan menikah setelah diwisuda dari Universitas Terbuka.
Namun, rencana bermahligai rumah tangga itu sirna dengan pecahnya kasus Jumat berdarah di komplek Polri Duren Tiga, yang didalangi tersangka Irjen Ferdy Sambo.
"Kita bahagia bercampur sedih dan semoga masalah ini cepat selesai. Memang cita-cita mendiang ingin menjadi perwira dan juga menikah setelah diwisuda, " ujar Irma.
Brigadir J semasa hidupnya merupakan mahasiswa Program Studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP), UPBJJ-UT Jambi yang terdaftar sejak tahun 2015. Sementara, ibunda mendiang adalah alumni UT dan adiknya juga mahasiswa UT. []