Aceh Barat Daya - Gempa bumi magnitudo (M) 5.6 menguncang Provinsi Aceh, Minggu, 31 Juli 2022. Smong Terasa sekitar pukul 10.03 WIB pagi di Aceh Barat Daya.
Dikutip dari Website Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gempa bumi ini berkekuatan 5.6 M. Terletak pada koordinat 4.25 LU dan 95,970 BT, atau tepatnya berlokasi di jarak 44 km tenggara Calang-Aceh Jaya dengan kedalaman 56 km.
"BMKG menyampaikan gempa itu tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG dikutip Minggu, 31 Juli 2022.
Hafid, warga Abdya, mengaku sempat kaget merasakan gempa. Saat bumi bergoncang dia sedang duduk santai di salah satu warung pusat kota Blangpidie.
"Terasa (terasa gempa). Tadi saat di warung," kata Hafid singkat. []