News Rabu, 23 Februari 2022 | 19:02

Jokowi: Kita Tidak Boleh Lelah Bantu Rakyat Myanmar

Lihat Foto Jokowi: Kita Tidak Boleh Lelah Bantu Rakyat Myanmar Presiden Joko Widodo atau Jokowi. (foto: Twitter/@jokowi).

Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyerukan bahwa solusi yang adil bagi masyarakat Myanmar sudah tidak bisa ditunda-tunda lagi dan rakyat negara itu berhak menikmati perdamaian, kesejahteraan, dan alam demokrasi.

"Kita harus membantu memberikan solusi yang adil untuk rakyat Myanmar. Tidak bisa ditunda-tunda lagi," kicaunya menggunakan akun Twitter @jokowi, Rabu, 23 Februari 2022.

Ia menyampaikan, seluruh pihak tidak boleh lelah untuk terus membantu rakyat Myanmar

“Kita tidak boleh lelah untuk terus membantu rakyat Myanmar. Bersama-sama kita pasti bisa membantu mereka,” ucap dia.

Jokowi kerap menyuarakan isu-isu penanganan krisis di Myanmar dalam berbagai kesempatan. Saat bertemu pemimpin Singapura, dia menyampaikan keprihatinan atas situasi di Myanmar dan menekankan pentingnya penerapan lima butir konsensus ASEAN bagi Myanmar.

“Kita sangat prihatin melihat perkembangan situasi di Myanmar. Indonesia dan Singapura memiliki pandangan yang sama mengenai pentingnya pelaksanaan Five-Point Consensus,” ujar dia. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya