Daerah Selasa, 13 September 2022 | 18:09

Keraton Kasepuhan Cirebon Gelar Tradisi Apeman

Lihat Foto Keraton Kasepuhan Cirebon Gelar Tradisi Apeman Keraton Kasepuhan Cirebon menggelar tradisi Apeman. (Foto: Opsi/Charles).
Editor: Yohanes Charles

Ciebon - Keraton Kasepuhan Cirebon menggelar tradisi Apeman bertempat di Langgar Alit Keraton Kasepuhan Cirebon pada Selasa 13 September 2022.

Pemangku Adat Keraton Kasepuhan Cirebon, Elang Ayi mengatakan, tradisi Apeman ini dilakukan setiap tanggal 15 pada bulan Safar. 

"Tradisi apem sendiri dari kata Afun yang artinya saling memaafkan, karena pada bulan Safar ini Allah menurunkan penyakit, supaya terbebas dari segala sesuatu yang tidak diinginkan," katanya, Selasa 13 September 2022. 

Baca juga: Mengenal Harbangan di Kampung Batak Zaman Dulu

Dirinya melanjutkan, tak hanya tradisi Apeman saja, pada bulan Safar juga Keraton Kasepuhan mengadakan tradisi baceman ikan yang dilaksanakan pada tanggal 5 Safar dan akan dibuka pada tanggal 5 maulud. 

"Selain itu dahulu juga ada namanya tradisi rabu wekasan, dalam tradisi tersebut kita biasanya mandi di sungai kriyan, untuk buang sial," lanjutnya. 

Untuk tradisi apeman sendiri sudah dimulai sejak zaman Sunan Gunung Jati atau lebih dari 400 tahun yang lalu. 

"Nantinya kue apem ini diberikan kepada masyarakat sekitar Keraton maupun kerabat keraton," ungkapnya. 

Baca juga: Polemik Gereja Cilegon, Menag: Kita akan Diskusikan Solusinya dengan Wali Kota dan Tokoh Masyarakat

Tradisi ini juga selalu dilaksanakan pada setiap tahunnya, meskipun dalam masa pandemi Covid-19. 

"Tetap jalan, karena masa tradisi kita sendiri dikalahkan oleh Covid," tutupnya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya