Hiburan Selasa, 14 Desember 2021 | 18:12

Komisi Penyiaran Indonesia Siapkan 25 Penghargaan di Anugerah KPI 2021

Lihat Foto Komisi Penyiaran Indonesia Siapkan 25 Penghargaan di Anugerah KPI 2021 Poster Anugerah KPI 2021. (Foto: Opsi/Istimewa)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Sebanyak 25 penghargaan akan diberikan oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) dalam gelaran Anugerah KPI 2021 yang siap dihelat pada Jumat, 17 Desember 2021 mendatang, tepat pukul 20.30 WIB.

Penghargaan tersebut akan diberikan baik kepada televisi, radio ataupun lembaga tertentu yang menjadi ketetapan KPI untuk diberikan penghargaan khusus.

Wakil Ketua KPI Pusat Mulyo Hadi Purnomo mengungkapkan, perjuangan lembaga penyiaran untuk terus bertahan di tengah pandemi, harus mendapat apresiasi.

Termasuk dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam setiap konten-konten siaran yang merupakan bentuk edukasi pada masyarakat dalam mencegah penyebaran virus Covid-19.

"Kami tahu penyesuaian dengan pembatasan yang telah ditetapkan tentu tidak gampang," kata Mulyo Hadi Purnomo, dikutip Opsi pada Selasa, 14 Desember 2021.

"Apalagi pada era keterbukaan seperti sekarang, masyarakat dapat dengan cepat merespon konten-konten siaran yang dinilai tidak taat protokol kesehatan. Anugerah KPI 2021 akhirnya menjadi sebuah pencapaian yang istimewa. Karena selain harus mengedepankan kualitas siaran, televisi dan radio pun harus menunjukkan kepatuhan dan ketaatan atas aturan-aturan di masa pandemi," ujar dia.

Penghargaan Kategori Televisi yakni: Program Anak, Program Animasi, Program Drama Seri, Program Film Televisi, Program Talkshow Berita, Program Talkshow Non-Berita, Program Wisata Budaya, Program Berita/Jurnalistik.

Ada pula Program Peduli Perempuan, Program Peduli Disabilitas, Program Dokumenter, Program Iklan Layanan Masyarakat, Program Peduli Perbatasan dan Daerah Tertinggal, Program Konten Lokal Televisi Berjaringan.

Sementara untuk Kategori Radio yakni : Program Radio Wisata Budaya, Program Radio Iklan Layanan Masyarakat dan Program Radio Penyiaran Peduli Perbatasan dan Daerah tertinggal.

Serta Penghargaan Khusus diantaranya Penghargaan Radio Komunitas Terbaik, Penghargaan Pemerintah Daerah Peduli Penyiaran, Penghargaan Lembaga Penyiaran Televisi Peduli Pandemi, Penghargaan Lembaga Penyiaran Radio Peduli Pandemi.

Penghargaan Kepala Daerah Inspirasi Penyiaran, Penghargaan Lembaga Penyiaran Peduli Potensi Muda Indonesia, Penghargaan Perguruan Tinggi Peduli Penyiaran, dan Penghargaan Lifetime Achievement. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya