Jakarta - Banyak kalangan yang berharap Susilo Bambang Yudhyono (SBY) segera bertemu dengan Ketua Umum PDIP Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Salah satunya Ketua dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat, Hinca Panjaitan.
Kata Hinca kedua tokoh belum pernah bertemu di kesempatan khusus.
IA mengatakan pertemuan keduanya sangat ditunggu-tunggu oleh berbagai pihak.
"Masyarakat Indonesia menanti dan menunggu pertermuan pak SBY dan Ibu Mega,"kata Hinca, Selasa, 20 Juni 2023.
Hinca menambahkan Ketua Umum Partai Demokrat AHY sudah bertemu dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani.
Dia berharap SBG dan Megawati bertemu seperti anak-anak mereka.
Ia mengaku sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah petinggi PDIP terkait pertemuan keduanya.
Walau begitu, ia belum memastikan apakah pertemuan kedua tokoh itu akan terjadi.
"Mudah-mudahan semuanya berjalan dengan baik dan lancar pertemuan SBY dan Megawati, seperti pertemuan AHY dan Puan,"harapnya.
Sebelumnya AHY dan Puan bertemu di plataran hutan kota, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 18 Juni 2023.
Pertemuan itu banyak disorot media karena selama ini PDIP dan Demokrat tidak pernah akur.
Setelah pertemuan itu, Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat SBY mengaku dapat mimpi.
Dia bercerita soal mimpi satu kereta dengan Presiden Jokowi, Megawati, dan presiden ke-8.
"Saya bermimpi, di suatu hari Pak Jokowi datang ke rumah saya di Cikeas untuk kemudian bersama-sama menjemput Ibu Megawati di kediamannya,"
"Selanjutnya kami bertiga menuju Stasiun Gambir," cuit SBY melalui akun Twitter-nya, Senin, 19 Juni 2023.