Jakarta - Marko Simic berjanji akan menjebol gawang PSM Makassar di laga pembuka Liga 1, pada Sabtu, 1 Juli 2023.
Marko Simic sudah tak asing lagi di persepakbolaan tanah air.
Pada 2018, Marko Simic berhasil membawa Persija jakarta menjuarai Liga 1.
Karena prestasinya itu, Persija Jakarta kembali merekrutnya untuk musim 2023/2024.
Padahal sebelumnya Marko Simic pernah melaporkan klubnya itu ke FIFA akibat penunggakan gaji.
Namun Persija Jakarta tidak ambil pusing soal itu. Karena menargetkan juara sehingga mereka kembali merekrut Marko Simic.
Namun bagi PSM Makassar itu tak masalah. Pelatih PSM Bernardo Tavares memiliki skuad yang mewah musim ini.
Bahkan PSM tidak merombak skuadnya, hanya Ramadhan sananta dan Agung Mannan yang merupakan pemain inti musim lalu yang meninggalkan PSM Makassar.
Selebihnya masih bertahan untuk kembali menargetkan juara Liga 1 musim 2023/2024.
Diketahui, Marko Simic diperkenalkan sebagai pemain baru Persija jakarta, Selasa (20/6/2023).
terjadi pro kontra di suporter Persija Jakarta terkait perekrutan itu.
Sebagian sSuporter Persija Jakarta menilai harusnya pemain yang sudah permalukan klub tidak usah direkrut.
"Yaaaaaa syg nya ke Persija ngalahin kesel, jdi yaudahlah ya. bae bae ye cang jan ngadi ngadi lagi. buktiin aja,"komentar @deltasufianti_
"Baru buka ig langsung liat ginian mood ancur gue,"komentar @riooagstn17.
Namun sebagian suporter Persija Jakarta mendukung langkah managemen rekrut Marko Simic.
"Welcome back abang Simic,"komentar @ansrhmaptr_.
Marko Simic berjanji akan tampil lebih baik lagi bersama Persija Jakarta.
Ujian pertama dia akan buktikan saat bertemu juara bertahan Liga 1 2022/2023 PSM Makassar, Sabtu 1 Juli 2023. []