News Rabu, 11 Mei 2022 | 20:05

Perkasa Belawa Kalahkan Tunggal Korea, Tim Thomas Indonesia Juara Grup A

Lihat Foto Perkasa Belawa Kalahkan Tunggal Korea, Tim Thomas Indonesia Juara Grup A Syabda Perkasa Belawa, sukses membawa Tim Thomas Indonesia menang 3-2 atas Korea, Rabu, 11 Mei 2022. (Foto Twitter)
Editor: Tigor Munte

Bangkok - Tunggal putra Syabda Perkasa Belawa membawa Indonesia menjadi juara Grup A fase penyisihan Thomas Cup 2022.

Belawa menang dalam partai terakhir, melawan tunggal putra Korea, Yun Gyu Lee dalam pertarungan tiga gim di Impact Arena, Bangkok, Rabu, 11 Mei 2022.

Belawa menunjukkan kelas petarung dalam gim ketiga. Sudah tertinggal 6-11 saat interval, dan Lee memimpin 21-6 pasca jeda turun minum, Belawa tak mau menyerah.

Dia secara perlahan dan pasti mampu mengejar angka Lee. Mengandalkan variasi pukulan dan akurasi tinggi, pemain yang baru turun di pertandingan ketiga ini menyamakan angka 12-12.

Belawa memanfaatkan momentum itu dengan baik. Dia terus melaju meninggalkan angka Lee. Gim tiga atau penentuan ini diraihnya dengan skor meyakinkan 21-16.

Baca juga:

Thomas Cup 2022: Fajar/Rian Kalahkan Ganda Korea, Skor Imbang 2-2

Belawa hanya memberi 4 tambahan angka, sementara dirinya dari angka 6 merangsek meraih poin 21. Luar biasa.

Gim pertama sebetulnya Belawa sudah memegang kendali permainan dengan menang cukup telak, 21-14.

Namun di gim kedua, Belawa seperti kehilangan kendali permainan sehingga kalah telak 11-21. Beruntung dia come back di gim tiga, meski sempat kedodoran di laga awal gim.

Belawa pun memastikan Indonesia menang 3-2 atas Korea. Dua kemenangan sebelumnya diarih dari tunggal kedua, Shesar Hiren Rhustavito dan ganda kedua, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Dua kekalahan diderita tim Thomas Indonesia dari tunggal pertama Anthony Ginting dan ganda dadakan, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya. 

Indonesia pun menjadi juara Grup A dan Korea runner up. Kedua negara ini lolos ke perempat final. Lawan di semifinal akan ditentukan kemudian setelah semua pertandingan fase penyisihan grup selesai. []



Berita Terkait

Berita terbaru lainnya