Mamasa - Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Indonesia ke 78, Kamis, 17 Agustus 2023, tinggal menghitung hari.
Persiapan pelaksanaan upacara pun sudah dilakukan sejak beberapa bulan terakhir di seluruh wilayah Indonesia.
Begitu pula pelaksanaan upacara peringatan HUT kemerdekaan Indonesia di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar).
Terlihat, latihan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) berlangsung di Lapangan Kondo Sapata, Kecamatan Mamasa, Kabupaten Mamasa, Sulbar.
Anggota Paskibraka ini akan bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih pada upacara peringatan HUT kemerdekaan Indonesia ke 78 mendatang.
Dari 71 orang Paskibraka yang telah melalui proses seleksi, dua orang diantaranya merupakan calon pembawa baki pada pengibaran Bendera Merah Putih.
Mereka yakni Olivia Kurniatri dan Gracia. Berikut profil keduanya.
Olivia Kurniatri lahir di Mamasa, Sulbar, 29 Mei 2007 lalu dan kini sudah berusia 16 tahun.
Dia merupakan siswi asal SMAN 1 Mamasa yang sebelumnya menempuh pendidikan di SMPN 1 Mamasa dan SDN 1 Tatale.
Olivia Kurniatri merupakan anak ketiga dari tiga bersaudara yang berasal dari Desa Tawalian Timur, Kecamatan Tawalian, Mamasa, Sulbar.
Olivia Kurniatri bercita-cita menjadi Taruni Akademi Kepolisian (Akpol).
Olivia Kurniatri berharap, pelaksanaan pengibaran Bendera Merah Putih dalam memperingati HUT kemerdekaan Indonesia ke 78 di Mamasa sukse.
"Semoga Paskibraka Mamasa sukses mengibarkan Bendera Merah Putih, 17 Agustus 2023 mendatang," kata Olivia Kurniatri.
Sementara itu, Gracia Guel lahir di Cianjur, Jawa Barat, 16 Juni 2007 lalu dan kini sudah berusia 16 tahun.
Gracia Guel merupakan siswi SMAN 1 Sesena Padang, Kabupaten Mamasa, Sulbar.
Gracia Guel anak kedua dari empat bersaudara itu, bercita-cita menjadi tour guide (pemandu wisata).
Hal tersebut didukung dari kegemarannya belajar bahasa Inggris yang dijadikannya sebagai hobi.
Gracia sendiri mengaku senang bisa merasakan perjuangan menjadi seorang Paskibraka di Mamasa, Sulbar.
"Saya juga suka melihat Paskibraka di televisi dan tidak menyangka akan menjadi bagian dari Paskibraka," ungkap Gracia Guel.
Untuk diketahui, Olivia Kurniatri dan Gracia Guel merupakan Paskibraka Kabupaten Mamasa pada pasukan delapan.
Salah satu dari mereka bakal diterapkan sebagai pembawa baki pada Senin, 14 Agustus 2023 mendatang. []