Jakarta - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman merespons sorotan publik perihal rencana pernikahannya dengan Idayati, adik Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Anwar merasa heran mengapa rencana pernikahannya dengan Idayati menimbulkan kehebohan di publik.
“Saya baru berencana merencanakan untuk melanjutkan sisa-sisa kehidupan setelah ditinggal oleh almarhumah istri saya. Begitu juga calon yang akan saya nikahi ditinggal oleh suami tercintanya. Kok heboh di mana-mana?” kata Ketua MK Anwar dalam agenda Stadium Generale Fakultas Syariah IAIN Pekalongan, disiarkan akun Youtube Mahkamah Konstitusi RI, dikutip Senin, 28 Maret 2022.
Baca juga: Jerry Massie ke Anwar Usman: Mau Menyelamatkan Asmara atau Negara?
Anwar pun menyoroti desakan yang menuntut dirinya mundur dari jabatan Ketua MK lantaran berencana menikahi Idayati. Padahal, menurutnya, menikah adalah bentuk melaksanakan perintah agama, di mana Allah SWT memiliki hak mutlak menentukan jodoh para umatnya.
Anwar juga menegaskan, semua warga negara termasuk dirinya, memiliki hak yang sama untuk mengembangkan keluarga, diatur dalam Pasal 28 B Ayat (1) UUD 1945.
Pada kesempatan itu Anwar turut menyoroti perihal pihak-pihak yang meragukan integritasnya sebagai Hakim MK jika rencana pernikahannya dengan Idayati nanti terwujud.
Baca juga: Anggota DPR Tak Khawatir Pernikahan Anwar Usman-Idayati Ganggu Independensi MK
“Lalu, apakah karena saya menikahi seseorang tertentu lalu integritas saya sebagai seorang Hakim Konstitusi atau sebagai seorang Ketua Mahkamah Konstitusi akan berubah? Sampai dunia kiamat Anwar Usman tetap taat pada perintah Allah” katanya.
Untuk memperkuat sikapnya itu, Anwar mengacu pada Surat An-Nisa ayat 58. Dijelaskannya, ayat tersebut menekankan pentingnya menentukan hukuman secara adil dalam memutus suatu perkara antar sesama manusia.
Menurutnya, sebuah putusan tidak tergantung dengan jabatan atau keluarga seseorang.
“Saya sudah menjadi hakim dari ya calon hakim tahun 85 (1985) sampai sekarang. Alhamdulillah, saya tidak pernah takut pada siapa pun kecuali pada Allah. Dan saya hanya tunduk pada konstitusi, pada Undang-Undang Dasar dan segala macam peraturan perundang-undangan di bawahnya,” tuturnya.
Diketahui, Idayati akan menikah dengan Anwar Usman pada 26 Mei 2022 mendatang di Solo, Jawa Tengah. Adik kandung Presiden Jokowi itu telah dilamar oleh Anwar Usman pada 12 Maret lalu. []