Daerah Kamis, 07 April 2022 | 15:04

Bupati Akmal Optimis Pertanian Akan Hantarkan Abdya Lebih Baik

Lihat Foto Bupati Akmal Optimis Pertanian Akan Hantarkan Abdya Lebih Baik Bupati Akmal Ibrahim saat memberikan sambutan di Musrenbang, Kamis, 7 April 2022. Opsi/Syamsurizal.

Aceh Barat Daya - Bupati Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Akmal Ibrahim berujar, saat ini kondisi pemerintahan sudah berada di jalur yang tepat. Ia melihat semangat kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) sudah sangat meningkat, begitu juga kualitasnya.

"Kita sudah berada di atas trek yang benar tinggal dilanjutkan saja, dengan begini tentu apapun program yang digagas ke depan kita yakini dapat terwujud," kata Bupati Akmal di Abdya, Kamis, 7 April 2022.

Hal ini disampaikannya dalam sambutan pada kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) untuk tahun 2023 dan berlangsung di Aula Bapedda Abdya.

Akmal berkata, Musrenbang ini dinilainya penting, pertama karena merupakan kegiatan terakhir di masa jabatannya sebagai Bupati Abdya. Aturan, kata dia, tentu menugaskan bupati untuk menyiapkan perencanaan untuk Pj bupati.

"Dia tidak punya visi-misi, dia itu pejabat. Tugas menyiapkan perencaaan selama dia bertugas kita yang siapkan. Bapedda dan semua sudah berjalan dengan baik dan tidak banyak problem," ucapnya.

Bupati Akmal dalam kesempatan itu menitip beberapa pesan kepada para ASN yang tentu nanti setelah dia lengser dari jabatan masih terlibat di pemerintahan. Salah satu pesannya, yakni untuk memprioritaskan arah pembangunan di sektor pertanian.

"Saya sangat yakin bahwa pertanian akan mengantarkan Abdya ke arah lebih baik, ini juga menjadi alasan saya selalu mengajak untuk tidak meninggalkan pertanian," kata Akmal.

"Semasa saya nanti tidak lagi menjabat, beberapa poin itu untuk dapat dipertimbangkan. Satu hal yang pasti bahwa kita tidak salah mengambil keputusan," ucapnya memungkasi. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya