Daerah Rabu, 09 November 2022 | 11:11

Fakultas MIPA Unsrat Dorong Percepatan Transformasi Digital di Desa Darunu, Minahasa Utara

Lihat Foto Fakultas MIPA Unsrat Dorong Percepatan Transformasi Digital di Desa Darunu, Minahasa Utara Fakultas MIPA Unsrat gelar "Pelatihan Penggunaan Database Kependudukan dan Web Statistik Bagi Aparat Pemerintah" pada Selasa, 8 November 2022 di Desa Darunu, Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara, Manado, Sulawesi Utara. (foto: dok. Opsi).

Jakarta - Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) menggelar workshop bertemakan "Pelatihan Penggunaan Database Kependudukan dan Web Statistik Bagi Aparat Pemerintah" di Desa Darunu, Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Selasa, 8 November 2022.

Ketua Jurusan Matematika MIPA Unsrat, Dr. Drs. Nelson Nainggolan, M.Si. menerangkan, kegiatan ini ditujukan sebagai penguatan peran dan kapasitas perangkat desa dalam bidang teknologi. 

Dia menyatakan bahwa pengabdian masyarakat merupakan salah satu dari tridharma perguruan tinggi sebagai penerapan bidang keilmuan dosen dan mahasiswa.

Menurut dia, hal ini untuk memberikan solusi nyata terhadap permasalahan yang terjadi di masyarakat, serta guna membangun jejaring dan kolaborasi berkelanjutan.

Fakultas MIPA Unsrat gelar "Pelatihan Penggunaan Database Kependudukan dan Web Statistik Bagi Aparat Pemerintah" pada Selasa, 8 November 2022 di Desa Darunu, Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara, Manado, Sulawesi Utara. (foto: dok. Opsi).

Sementara, Ketua Jurusan sekaligus Kepala Desa Darunu Ruddy B. Jacobus, S.Pd. mengatakan bahwa pemerintah desa perlu beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang bergerak sangat cepat.

"Kami menerima dengan positif kegiatan pengabdian masyarakat ini dalam rangka peningkatan kapasitas perangkat desa dalam penguasaan teknologi sehingga Desa Darunu bisa bertransformasi menjadi desa digital,” ujarnya dalam keterangan pers dikutip Opsi, Rabu, 9 November 2022.

Untuk diketahui, kegiatan pelatihan ini dipimpin oleh Ketua Tim Pengabdian Masyarakat, Chriestie Montolalu, S.Si., M.Sc. yang dalam kegiatan ini memaparkan pengenalan awal dan fitur-fitur utama sistem administrasi digital dan pengelolaan data desa berbasis web.

Christine menekankan bahwa sistem administrasi digital ini mampu menyederhanakan alur birokrasi desa dalam rangka pelayanan publik yang optimal, efektif dan efisien.

"Reformasi birokrasi melalui digitalisasi pelayanan publik akan mengakselerasi transformasi Desa Darunu menjadi desa digital,” tutur Christine.

Kegiatan dilanjutkan dengan pelatihan teknis yang dikontrol oleh anggota tim sosialisasi, di antaranya Mahardika Takaendengan, M.Si., Rillya Arundaa, M.Kom., dan Aditya Lapu Kalua, MCIS. dari Program studi Sistem Informasi Fakultas MIPA Unsrat. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya