News Kamis, 24 Maret 2022 | 10:03

Kunjungi Kegiatan Progresif BPODT, Sandiaga Uno: Kebangkitan Ekonomi Mulai Terasa di Danau Toba

Lihat Foto Kunjungi Kegiatan Progresif BPODT, Sandiaga Uno: Kebangkitan Ekonomi Mulai Terasa di Danau Toba Sandiaga Uno didampingi Direktur Utama BPODT Jimmy Bernardo Panjaitan dan Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan BPODT Raja Malem Ukur Tarigan. (Foto: Opsi/Fetra Tumanggor)
Editor: Fetra Tumanggor

Parapat - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di kawasan Danau Toba, pihaknya sudah melakukan kerja sama dengan beberapa politeknik pariwisata, termasuk Poltekpar Medan dan Poltekpar Bali.

Menurut Sandiaga, untuk mempercepat pemulihan perekonomian terutama sektor pariwisata di kawasan Danau Toba, harus diisi dengan sumber daya manusia yang mumpuni.

"Kami juga mengirim putra-putri terbaik untuk meningkatkan kemampuan Hospitality-nya," ujar Sandiaga dalam kunjungannya ke Danau Toba melihat kegiatan Promosi Gerak Bersama Bersama Ekonomi Kreatif (Progresif) yang diinisiasi oleh Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT), Selasa, 22 Maret 2022.

Kunjungan Kerja Menparekraf dimulai dengan meresmikan Gedung Creative Hub serta launching Samosir Fiesta 2022. Gedung Creative Hub bertujuan agar ada sarana yang memberikan semangat bagi masyarakat kawasan Danau Toba, khususnya di Samosir dalam menumbuhkan dan mengembangkan pariwisata dan ekonomi kreatif.

Gedung ini juga sebagai fasilitas pelaku ekonomi kreatif lokal sehingga diharapkan mampu menumbuhkan ‘champion-champion’ atau menghadirkan para pelaku ekonomi kreatif yang maju untuk percontohan bagi masyarakat dalam mempercepat pemulihan perekonomian terutama sektor pariwisata.

Sandiaga mengatakan kebangkitan ekonomi sudah mulai terasa di kawasan Danau Toba dan akan terus ditingkatkan sesuai arahan Presiden Jokowi untuk menciptakan event-event.

"Dan hari ini seluruh tugas yang disampaikan Presiden sudah mulai bergulir, kami resmikan Gedung Samosir Creative Hub, hari ini kami melakukan event Bersama komunitas di Ruang Terbuka dan Pantai Bebas. Ada juga beatifikasi yang sudah ditindaklanjuti bekerja sama dengan dunia usaha. Ini yang diharapkan bagian dari 3G (Gercep, Geber dan Gaspol) dan membuka lapangan kerja,” kata Sandiaga didampingi Direktur Utama BPODT Jimmy Bernardo Panjaitan dan Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan BPODT Raja Malem Ukur Tarigan.

Sementara itu, Jimmy Panjaitan mengatakan Promosi Gerak Bersama Ekonomi Kreatif atau Progresif merupakan kegiatan yang meneruskan program sejenis yang sebelumnya diselenggarakan oleh Kemenparekraf yaitu Beli Kreatif Danau Toba.

"Dalam program ini tentunya sebelum kita mempromosikan produk-produk UMKM di kawasan Danau Toba, kita akan membuat membuat inkubasi UMKM terkebih dahulu demi meningkatkan kualitas produknya dan juga menguatkan kemampuan enterpreneur para pelaku UMKM agar memiliki kompetensi lebih untuk berkompetisi di pasar lokal, nasional bahkan internasional, tentunya berkolaborasi secara pentahelix dengan pemangku kepentingan terkait,” ujar Jimmy.

“Ini semua tentunya bertujuan mendukung pemulihan ekonomi dan pembukaan lebih luas lapangan pekerjaan di era pascapandemi ini, sesuai dengan arahan dari Mas Menparekraf,” kata Jimmy. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya