Daerah Rabu, 09 Maret 2022 | 14:03

Sebuah Gudang Minyak Goreng di Mamuju Disegel Polisi

Lihat Foto Sebuah Gudang Minyak Goreng di Mamuju Disegel Polisi Gudang minyak goreng curah yang disegel polisi di Mamuju. (Foto: Opsi/Eka Musriang)
Editor: Rio Anthony Reporter: , Eka Musriang

Mamuju - Salah satu gudang minyak goreng yang ada di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), disegel polisi.

Hal tersebut disampaikan Kabid Humas Polda Sulbar, Kombes Syamsu Ridwan, saat dikonfirmasi via gawainya, Rabu, 9 Maret 2022.

Ia mengungkapkan, pihaknya melakukan penyegelan lantaran adanya dugaan penjualan di atas Harga Eceran Tertinggi (HET).

"Jadi diduga ada oknum penjualan minyak goreng curah yang menjual diatas harga HET," kata Syamsu Ridwan.

Ia juga mengungkapkan, kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan.

"Kami masih melakukan pemeriksaan," katanya.

Untuk diketahui, HET minyak goreng curah yakni Rp 11.500 per liter, namun di gudang tersebut dijual hingga Rp 13.000 per liternya. []

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya