News Jum'at, 24 Februari 2023 | 15:02

Anaknya Aniaya Pelajar, Rafael Alun Trisambodo Dicopot dari Jabatannya di Kemenkeu

Lihat Foto Anaknya Aniaya Pelajar, Rafael Alun Trisambodo Dicopot dari Jabatannya di Kemenkeu Rafael Alun Trisambodo. (Foto: Tangkapan Layar)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - MDS alias Dandy (20) yang melakukan penganiayaan terhadap David (17), seorang pelajar di Pesanggrahan Jakarta Selatan, berdampak negatif terhadap ayahnya, Rafael Alun Trisambodo.

Rafael Alun Trisambodo sendiri merupakan Kepala Bagian Umum Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kemenkeu Kanwil Jakarta Selatan.

Dia akhirnya dicopot dari jabatannya oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani. Disebut, pencopotan tersebut dilakukan untuk memaksimalkan pemeriksaan terhadap Rafael Alun Trisambodo.

"Mulai hari ini saudara RAT dicopot dari tugas dan jabatannya," kata Sri Mulyani pada Jumat, 24 Februari 2023.

Menurut Menkeu, dasar pencopotan dari jabatan struktural adalah Pasal 31 Ayat 1 Peraturan Pemerintah Nomor 94 Tahun 2021, mengenai disiplin pegawai negeri sipil.

Menteri Sri Mulyani kemudian meminta agar pemeriksaan pelanggaran disiplin ayah dari Dandy ditindaklanjuti.

"Saat ini sudah diterbitkan surat tugas pemeriksaan pelanggaran disiplin," katanya dilansir dari Era.id.

BACA JUGA: Kerap Pamer Harta di Medsos, Anak Pejabat Teras Kemenkeu Ditahan Lantaran Menganiaya Pelajar

Diketahui, MDS melakukan penganiayaan terhadap seorang pelajar bernama David, yang juga putra dari aktivis GP Ansor.

Penganiayaan dilakukan di sebuah gang di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, pada Senin, 20 Februari 2023 malam.

Penganiayaan oleh MDS kepada David. (Foto: Tangkapan Layar)

Penganiayaan dilakukan MDS terhadap David buntut pengaduan dari A, teman MDS. 

A mengaku mendapat perlakuan tidak baik dari David. A sendiri merupakan mantan kekasih David.

Buntut pengaduan itu, membuat MDS bertindak brutal, menganiaya David hingga terluka dan mengalami koma di rumah sakit.

MDS dalam melakukan tindakan penganiayaan terhadap David, direkam oleh A. David sampai tersungkur di aspal, dipijak dan ditendang bagian kepalanya.

Belakangan aksi MDS tersebut beredar di media sosial dalam bentuk video. 

Terungkap lebih jauh, MDS kerap pamer kemewahan di media sosial.

Dia misalnya memamerkan mobil Rubicon model Jeep Wrangler. Kendaraan itu kini ditahan polisi sebagai bukti, karena dipakai saat kejadian penganiayaan.

Dia juga kabarnya sering pamer di medsos saat naik Harley Davidson hitam. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya