News Rabu, 06 Juli 2022 | 08:07

Berkendara dalam Keadaan Mabuk, Fransesco Bagnaia Mengalami Kecelakaan di Spanyol

Lihat Foto Berkendara dalam Keadaan Mabuk, Fransesco Bagnaia Mengalami Kecelakaan di Spanyol Pembalap MotoGP tim Ducati, Fransesco Bagnaia. (Foto: Dok. MotoGP)
Editor: Rio Anthony

Spanyol - Pembalap MotoGP tim Ducati, Fransesco Bagnaia mengalami kecelakaan di Ibiza, Spanyol, pada Selasa, 5 Juli 2022 pukul 15.00 waktu setempat.

Bagnaia saat itu habis melakukan pesta dengan temannya untuk merayakan kemenangan Bagnaia di GP Belanda lalu. Kemudian saat pulang dari pesta itu, ia bersama mobilnya jatuh ke dalam parit.

Bagnaia yang mengalami kecelakaan ditangani oleh kepolisian Sant Josep Ibiza, Spanyol. Ia juga diminta untuk menjalankan tes urine dan ditemukan bahwa kadar alkohol dalam darahnya melebihi batas maksimal yang diterapkan hukum setempat.

Akibat peristiwa ini Bagnaia terancam mendapat hukuman larangan mengemudi satu hingga empat tahun di Spanyol.

Bagnaia menyampaikan permintaan maafnya melalui media sosial pribadinya.

"Semalam saya berada di Ibiza bersama teman untuk berpesta dalam rangka liburan MotoGP. Kami berpesta dan minum bersama untuk merayakan kemenangan saya di GP Belanda. Ketika saya meninggalkan diskotik pada pukul 03.00 pagi, saya melewati bundaran dan berakhir roda depan jatuh ke dalam parit tanpa melibatkan pengendara lain," tulis Bagnaia.

"Polisi melakukan tes alkohol untuk saya dan menemukan bahwa kadar alkohol dalam darah saya lebih tinggi dari yang telah diijinkan hukum di Spanyol," ujar Bagnaia lagi.

Ia meminta agar semua orang belajar dari kasusnya agar tidak berkendara setelah minum minuman beralkohol.

"Saya minta maaf atas apa yang terjadi. Saya sebenarnya bukan peminum, dan itu merupakan kecerobohan saya yang seharusnya tidak terjadi. Sekali lagi saya minta maaf, dan semoga semua orang dapat belajar dari kasus yang saya alami. Jangan pernah berkendara setelah minum alkohol. Terima kasih," ucap Bagnaia.

Sebagai informasi, gelaran balapan MotoGP berikutnya akan dilaksanakan di sirkuit Silverstone, Inggris, Minggu 7 Agustus 2022 mendatang. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya