Hiburan Kamis, 28 September 2023 | 05:09

Hadiri Launching Thalasa Snack, Lee Jeong Hoon: Enak dan Sehat

Lihat Foto Hadiri Launching Thalasa Snack, Lee Jeong Hoon: Enak dan Sehat Suasana peluncuran produk penganan Thalasa Snack. (Foto: Opsi/Eno Suratno Wongsodimedjo)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Perusahaan PT Oshku Pangan Indonesia resmi meluncurkan produk penganan baru bernama Thalasa Snack dengan bahan baku talas, yang diklaim sebagai salah satu jenis umbi-umbian paling sehat.

Berbicara dalam konferensi pers di Jakarta, Komisaris Utama PT Oshku Pangan Indonesia Antonius Rovy bahkan menyebut Talas sebagai bahan makanan dari jenis super food, lantaran tinggi kandungan serat dan vitamin.

"Thalasa adalah snack super food karena terbuat dari ubi talas, umbi-umbian yang paling sehat kaya akan vitamin, paling banyak seratnya, serta rendah lemak dan kolesterol," tutur Antonius Rovy, dikutip Opsi pada Kamis, 28 September 2023.

Selain itu, lanjut Rovy, talas mengandung karbo kompleks yang tidak bikin gemuk, snack Thalasa juga diklaim kaya akan vitamin A, B, C, dan D serta aman dan disukai anak anak.

"Thalasa Snack telah melalui hampir dua tahun penelitian dan pengembangan. Diperlukan waktu satu hingga setengah tahun untuk panen ubi talas yang berkualitas," ucapnya.

 

Dijual dengan bandrol harga Rp 8 ribu, Thalasa Snack yang saat ini tersedia dalam dua varian rasa, yakni rasa pedas sedap dan rasa jagung bakar ini dapat dibeli di mini market terdekat dan melalui ecommerce terkemuka semisal Tokopedia, Lazada dan Shopee.

Sejumlah selebriti yang turut hadir dalam peluncuran Thalasa Snack, turut memberikan komentar mengenai produk penganan baru besutan PT Oshku Pangan Indonesia ini.

Presenter Lee Jeong Hoon misalnya, menyebut Thalasa Snack memiliki rasa yang enak, sekaligus aman dan menyehatkan.

Baca juga: Raisya Cookies Kolaborasi Masak Bareng dengan Chef Cilik Chiellyn Ashley

Baca juga: Fiva Food Jadi Brand Unggulan di Gebyar Hari Koperasi ke-76 Kota Bekasi

"Pas coba itu rasanya emang enak. Diluar itu, soal kesehatannya, karena istiri saya ribet banget sama kesehatan. Dan Thalasa itu menjawab keribetan istri saya, karena banyak vitaminnya dan aman sekalipun untuk anak kecil," ucap Lee Jeong Hoon. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya