Osaka - Pebulutangkis putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung alias Jorji lolos ke babak 16 besar Japan Open 2022 yang berlangsung di Osaka, Selasa, 30 Agustus 2022.
Jorji berlaga di babak 32 besar menghadapi pemain Jerman, Yvonne Li. Dia menang mudah dengan skor 21-9 dan 21-7.
Jorji tampak tidak kesulitan menundukkan pemain jangkung tersebut. Selain banyak melakukan kesalahan, Li juga tampak tak mampu mengimbangi permainan Jorji yang bermain baik lewat penempatan bola yang akurat.
Kemenangan Jorji membuatnya melangkah ke babak 16 besar yang akan digelar Rabu, 31 Agustus 2022.
Baca juga:
Japan Open 2022: The Minions dan Bakri Menang atas Ganda Malaysia
Dia masih menunggu lawan berikutnya, karena masih sedang bertanding, yakni Pai Yu Po dari Taiwan melawan Lianne Tan dari Belgia.
Hasil buruk menerpa wakil Indonesia di sektor ganda campuran. Pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati kalah dari wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.
Rehan/Lisa unggul di gim pertama dengan skor 22-20. Gim kedua kalah dengan skor 19-21 dan gim penentuan juga kalah 12-21.
Sebelumnya, tiga wakil Indonesia menang. Dua ganda putra, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Satu lagi ganda putri juga menang, dan melangkah ke babak 16 besar adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. []