News Selasa, 26 April 2022 | 17:04

Kejuaraan Asia 2022: Juara All England Tumbang di Ujung Raket Ganda Jepang

Lihat Foto Kejuaraan Asia 2022: Juara All England Tumbang di Ujung Raket Ganda Jepang Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana kandas di babak pertama Kejuaraan Asia 2022. (Foto: Twitter)
Editor: Tigor Munte

Manila - Juara All England 2022, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana ditumbangkan pasangan ganda Jepang Akira Koga/Taichi Saito dalam duel babak 32 besar Kejuaraan Asia 2022, Selasa, 26 April 2022 di Manila, Filipina.

Berduel dalam tiga gim dengan durasi satu jam delapan menit, ganda Indonesia itu harus mengepak koper lebih awal.

Gim pertama Fikri/Bagas menang 21-17. Namun pada gim kedua, ganda Jepang yang merupakan ranking 23 dunia itu berhasil comeback. Ganda Jepang menang 21-18.

Gim tiga sebagai penentuan, Fikri/Bagas sempat tertinggal jauh dari wakil Jepang 8-13. Namun ganda Indonesia mencoba bermain lebih tenang hingga mampu mengejar dan menyamakan kedudukan 17-17.

Baca juga:

Kejuaraan Asia 2022: Kalahkan Wakil Malaysia dan Filipina, Komang Ayu ke Babak Utama

Sayang, momentum ini gagal dimanfaatkan Fikri/Bagas. Mereka berhenti di angka 17, sementara ganda Jepang terus menambah poin hingga menutup gim dengan skor 21-17.

Indonesia masih memiliki tiga ganda putra lainnya dalam kejuaraan ini, yakni unggulan pertama Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Kemudian Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. []

 

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya