Hiburan Kamis, 03 November 2022 | 10:11

Lesti Kejora Bakal Gebrak Panggung Tak Kenal Maka Tak Goyang Fest 2022

Lihat Foto Lesti Kejora Bakal Gebrak Panggung Tak Kenal Maka Tak Goyang Fest 2022 Penyanyi dangdut, Lesti Kejora. (Foto: Instagram/lestykejora)
Editor: Eno Dimedjo

Jakarta - Promotor Promotor Skala Kreasi bekerjasama dengan RND Group selaku penyelenggara festival musik Tak Kenal Maka Tak Goyang resmi mengumumkan nama Lesti Kejora sebagai salah satu penampilnya.

Kepastian itu, diumumkan melalui postingan di akun media sosial Instagram. Mereka bilang, Lesti Kejora bakal memberikan kejutan dalam keriaan Tak Kenal Maka Tak Goyang bersama sederet bintang penampil lainnya.

"Karakter kuat, suara merdu dan mendayu yang dimiliki Lesti Kejora, selalu berhasil menuangkan banyak sekali rasa di setiap lagu yang dinyanyikannya," kata penyelenggara, dikutip Opsi pada Kamis, 3 November 2022.

"Penyanyi yang memulai jejak karirnya lewat ajang D`Academy 2014 ini, siap memberi kejutan dan mencuri perhatian di panggung Tak Kenal Maka Tak Goyang," ujar mereka.

Festival musik Tak Kenal Maka Tak Goyang alias TKMTG Fest 2022 diagendakan berlangsung di JIEXPO kemayoran, pada Sabtu dan Minggu, 19-20 November 2022 mendatang.

Suasana konferensi pers festival musik Tak kenal Maka Tak Goyang. (Foto: Opsi/Eno Suratno Wongsodimedjo)

Selain Lesti Kejora, TKMTG Fest 2022 bakal diramaikan oleh kehadiran 20 penampil yang akan menggebrak satu panggung megah dalam dua hari penyelenggaraan.

Di antaranya, Kangen Band, Momo, Happy Asmara, Guyon Waton, NDX AKA, NDARBOY, Aftershine, Evan Loss, Oomleo ft. Aura Kasih, dan Souljah.

Kemudian ada pula Hasoe Angels, Mr. Jono & Joni, Pemuda Suka Klabing, Woro Widowati, Fitri Carlina, serta Tribute to Didi Kempot.

Baca juga: Izin Dicabut, Promotor Berdendang Bergoyang Fest 2022: Kami Sudah Ikut Prosedur

Baca juga: Semesta Bergoyang Fest 2023 Bakal Digelar di Gambir Expo, Kemayoran

Tiket keriaan Tak kenal Maka Tak Goyang alias TKMTG Fest 2022 sudah bisa dibeli melalui situs resmi Tak kenal Maka Tak Goyang atau secara on the spot pada saat acara berlangsung. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya