News Selasa, 10 Oktober 2023 | 14:10

Promosi Wisata di Aceh-Sumut untuk PON XXI, Ini Perintah Jokowi ke Sandiaga

Lihat Foto Promosi Wisata di Aceh-Sumut untuk PON XXI, Ini Perintah Jokowi ke Sandiaga Sandiaga Uno. (Foto: Ist)
Editor: Tigor Munte

Jakarta - Aceh dan Sumatra Utara menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024.

Terkait event itu, Presiden Jokowi sudah memerintahkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno untuk menyiapkan promosi destinasi pariwisata di dua daerah tersebut.

Perintah itu diterima Sandi saat rapat terbatas (ratas) di Istana Merdeka, Jakarta, Senin, 9 Oktober 2023.

Menurut Sandi, Presiden Jokowi memberikan arahan, termasuk di Kemenparekraf bagaimana menyiapkan promosi wisata di masing-masing provinsi dan sekitarnya.

"Untuk memastikan bahwa PON 2024 ini tentunya akan menghadirkan geliat ekonomi serta dampak terhadap peluang usaha dan penciptaan lapangan kerja,” ujar Sandi selepas ratas.

Disebutnya, di Sumut selain destinasi wisata super prioritas (DPSP) Danau Toba, terdapat juga destinasi ekowisata lainnya, seperti Bukit Lawang. 

BACA JUGA: Mengaku Klik dengan Ganjar, Sandiaga Klaim Bisa Raup 11 Juta Suara di Pilpres 2024

Sementara di Aceh, pihaknya berencana untuk mengintegrasikan aspek wisata religi dengan menghubungkannya dengan peringatan 20 tahun bencana tsunami.

“Ini akan kami siapkan sekaligus juga acara pembukaan dan penutupannya yang kita harapkan akan mampu untuk menjadikan kesuksesan bagi PON 2024,” ujarnya.

Sandi mengungkapkan, potensi peningkatan kunjungan wisatawan ke DPSP mencapai 10 hingga 15 persen di setiap ada event.

“Event ini menambah kualitas dari kunjungan wisatawan, juga dari segi pergerakan, karena ini akan dilakukan di beberapa kabupaten,” ujarnya.

Dia juga memastikan dukungan akomodasi saat penyelenggaraan PON XXI nanti, baik untuk kontingen maupun para pendukung dan suporter.

“Kami akan pastikan dukungan fasilitas akomodasi pariwisata ini semuanya tersedia dan juga kelengkapan fasilitas pariwisata seperti homestay maupun hotel-hotel yang nonbintang ini kita siapkan untuk menampung,” tandasnya. []

Berita Terkait

Berita terbaru lainnya